Panduan Pelatihan Teknis Pengolahan Hasil Buah dan Sayur
Dalam rangka peningkatan kualitas produk hasil olahan dan nilai tambah dari hasil olahan buah dan sayuran, maka Balai Besar Pelatihan Pertanian Lembang mengadakan Pelatihan Pengolahan Hasil Buah dan Sayuran bagi Penyuluh Pertanian Kabupaten dilaksanakan mulai tanggal 9 s.d 16 Maret 2011 (7 hari efektif) 56 JP @ 45 menit. Pembukaan kegiatan dibuka secara resmi oleh Kepala BBPP Lembang, Ir. Muchransyah Achmad, M.Si. dan dihadiri oleh pejabat struktural dan fungsional BBPP Lembang. Pelaksanaan ditempatkan di Balai Besar Pelatihan Pertanian (BBPP) Lembang Jl. Kayu Ambon No. 82 Telp. / Fax (022) 2786234, 2789783 Lembang.
Tujuan diadakannya pelatihan ini yaitu agar peserta mampu menerapkan Good Manufacturing Practices (GMP), mampu menerapkan kebijakan Program Pengembangan Pelatihan Pengolahan Hasil Buah dan Sayuran, mampu menerapkan Standar Operasional Procedur (SOP) Sanitasi dan Teknik, mampu menerapkan Teknologi Pengawetan dan Pengolahan Pangan, mampu melakukan pengemasan dan pelabelan, memahami Prosedur Penerbitan Izin Usaha Produk Industri Rumah Tangga (PIRT) dan Sertifikat Halal, sekaligus mampu membangun kerjasama dengan kelompok.
Sebanyak 30 orang mengikuti pelatihan yang memiliki kemampuan dalam Pengolahan Hasil Buah dan Sayuran, adapun peserta diambil dari Propinsi Banten, DKI Jakarta, Jawa Barat, Maluku, dan Papua.