Pelatihan Agribisnis Bagi Pegawai Calon Purnabhakti PT. KHI PIPE INDUSTRIES (KRAKATAU STEEL)
Sektor pertanian yang berorientasi agribisnis memiliki prospek yang sangat baik. Hal ini dapat dibuktikan pada saat Indonesia mengalami krisis moneter pada tahun 1998. Dimana terlihat bahwa sector pertanian melalui agribisnisnya tidak terimbas oleh kondisi tersebut, bahkan masih mampu menghasilkan devisa bagi negara.
Balai Besar Pelatihan Pertanian Lembang, sebagai salah satu UPT Pelatihan Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Pertanian, memiliki pengaalaman dalam melakukan pelatihan-pelatihan agribisnis, baik untuk pegawai yang masih aktif, purnabhakti maupun para petani.
Kegiatan ini dilaksanakan dengan tujuan meningkatkan keterampilan calon purnabhakti agar setelah memasuki masa pensiun dapat memanfaatkan waktu luangnya dengan kegiatan usaha yang produktif. Selain itu dengan mengikuti kegiatan pelatihan ini diharapkan berdampak terhadap kemauan berwirausaha peserta pelatihan, dimana dengan dinamika usaha yang baik akan dihasilkan usaha yang menguntungkan, dinamis, yang dapat menopang tingkat kesejahteraan baik lahir maupun batin.
Pelaksanaan kegiatan pelatihan bertempat di Balai Besar Pelatihan Pertanian Lembang dan praktek lapang di lokasi Petani Sukses, selama 7 (tujuh) hari efektif pada tanggal 3-9 Agustus 2010 dengan peserta seluruhnya berjumlah 37 (tigapuluh tujuh) orang calon purnabhakti PT KHI. Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Kepala BBPP Lembang, Ir. Muchransyah Achmad, M.Si. dan dihadiri oleh pejabat struktural dan fungsional BBPP Lembang.