Penutupan Magang Petani Asia dan Afrika

 

 

Penutupan Kegiatan Magang bagi Petani Asia dan Afrika

bbppl-closing ceremony magang aa-peserta 1.jpgMagang bagi Petani Asia dan Afrika resmi ditutup oleh Kepala Pusat Pengembangan Pelatihan Pertanian, Ir. bbppl-closing ceremony magang aa-peserta.jpgHeri Suliyanto, MBA pada tanggal 17 Juni 2009 pukul 13.00 WIB di BBPP Lembang. Penutupan ini dihadiri oleh Direktur Kerjasama Teknik Departemen Luar Negeri, Dra. Esti Andayani beserta pejabat dan staf, pejabat dan staf dari Biro Kerjasama Luar Negeri Deptan, pejabat dan staf dari Pusbanglattan, pejabat dan staf BBPP Lembang, Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Kuningan, Ketua P4S Cara Tani Kuningan serta berbagai pihak yang terkait dengan pelaksanaan magang.

 

bbppl-closing ceremony magang aa-peserta3.jpgDalam laporan pelaksanaan kegiatan yang disampaikan oleh Kepala Bidang Non Aparatur Pusbanglattan, Ir. Diana Prasastyawati, M.Si, menyatakan bahwa pada umumnya peserta magang bbppl-closing ceremony magang aa-mr. katom.jpgdapat menjalani dengan baik setiap materi yang diberikan bahkan peserta dapat berbahasa Indonesia yang baik selama 2 bulan berada di Indonesia. Setelah itu, salah seorang peserta mewakili semua peserta yaitu Mr. Katom Sonavan dari Kamboja menyampaikan rasa terimakasihnya kepada semua pihak yang telah memfasilitasi kegiatan magang ini sehingga peserta dapat memiliki pengetahuan dan keterampilan yang baru yang sebelumnya belum pernah didapatkan.

bbppl-closing ceremony magang aa-ms.esti.jpgbbppl-closing ceremony magang aa-mr.heri.jpgDirektur Kerjasama Teknik Deplu, Dra. Esti Andayani, menyampaikan apresiasinya kepada semua pihak yang telah mendukung hingga kegiatan magang bagi petani Asia dan Afrika berjalan cukup lancar dan berharap ke depan semakin terjalin dengan baik kerjasama antara Departemen Luar Negeri dengan Departemen Pertanian di bidang pertanian. Sedangkan, dalam sambutan sekaligus menutup kegiatan magang, Kepala Pusat Pengembangan Pelatihan Pertanian, Ir. Heri Suliyanto, MBA, menyampaikan bahwa selama kurang lebih 2 bulan peserta melaksanakan magang di Balai Penelitian Tanaman Padi Sukamandi, P4S Cara Tani Kuningan dan BBPP Lembang, cukup banyak yang didapatkan tentang pertanian yang ada di Indonesia, apakah itu di sektor tanaman pangan dan hortikultura sehingga diharapkan di negara asalnya dapat mempraktekkan apa yang belum ada sehingga kegiatan magang berdampak positif bagi mereka.

Kegiatan penutupan diakhiri dengan pembagian sertifikat tanda kelulusan mengikuti kegiatan magang dan penyerahan souvenir oleh Direktur Kerjasama Teknik dan Kapusbanglattan kepada setiap peserta.  
bbppl-closing ceremony magang aa-sertifikat.jpg bbppl-closing ceremony magang aa-sertifikat 2 .jpg