Pelatihan Pasca Panen dan Pengolahan Hasil Pertanian
BBPP Lembang menyelenggarakan Pelatihan Pasca Panen dan Pengolahan Hasil Pertanian bagi petani. Pelatihan ini dipandang perlu karena sebagian besar petani dalam penanganan pasca panen produk pertanian masih secara tradisional, pengetahuan dan keterampilan dalam pengolahan hasil pun masih minim sehingga produk yang dihasilkan tidak meningkat nilai tambahnya bahkan mengalami penyusutan kuantitas yang berdampak terhadap nilai jual.
Pelatihan yang dilaksanakan selama 7 (tujuh) hari efektif ini dilaksanakan mulai tanggal 19 – 26 Oktober 2009 yang diikuti oleh 29 orang peserta yang berasal dari 14 Kabupaten di 6 provinsi binaan BBPP Lembang. Pembukaan pelatihan ini dilaksanakan pada hari Selasa, 20 Oktober 2009 pukul 09.00 oleh Kepala Balai yang didampingi oleh Pejabat Struktural dan Fungsional BBPP Lembang.
Adapun tujuan dari diselenggarakannya pelatihan ini yaitu agar peserta mampu menguasai teknologi panen dan pasca panen, memahami cara pengolahan, packaging, penyusunan SOP pengolahan hasil pertanian dan prosedur izin usaha pengolahan hasil pertanian dengan baik. Fasilitator berasal dari Widyaiswara BBPP Lembang, Dinas Kesehatan Provinsi Jabar dan Praktisi dari P4S Mekarsari Subang dan CV. Bimandiri saat peserta melakukan kunjungan.