Diklat Pasca Panen & Pengolahan Hasil Sayuran/Buah-buahan dan Diklat Perkebunan Wil. Barat
Selasa 15 Juni 2010 pukul 10.00 WIB di Aula Catur Gatra, BBPP Lembang membuka 2 (dua) pelatihan secara bersama-sama yaitu Diklat Teknis Pasca Panen & Pengolahan Hasil Sayuran dan Buah-buahan dan Diklat Perkebunan Wilayah Barat Budidaya Kopi Arabika
Adapun Kepala BBPP Lembang yang membuka secara resmi kedua pelatihan tersebut, didampingi Pejabat Struktural dan Fungsional BBPP Lembang.
Diklat Teknis Pasca Panen & Pengolahan Hasil Sayuran dan Buah-buahan dilaksanakan selama 10 (sepuluh) hari efektif mulai tanggal 14 – 24 Juni 2010 dan diikuti oleh 30 orang peserta. Sedangkan untuk Diklat Perkebunan Wilayah Barat Budidaya Kopi Arabika, dilaksanakan selama 7 (tujuh) hari efektif mulai tanggal 14 – 21 Juni 2010 diikuti oleh 30 orang peserta.