Kementan Perkuat Literasi Keuangan Penyuluh dan Staf Lapang Program IPDMIP

Kementerian Pertanian RI melalui Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian melaksanakan berbagai kegiatan pemberdayaan bagi petani dan penyuluh. Salah satunya melalui Integrated Participatory Development and Management of Irrigation Program (IPDMIP)

bbpplembang pelatihan PLEK IPDMIP 15-16LEMBANG. Program Integrated Participatory Development and Management of Irrigation Program (IPDMIP) merupakan salah satu upaya meningkatkan produktivitas usaha tani padi di daerah irigasi. Program ini dibangun dalam rangka menciptakan partisipasi aktif penyuluh dan staf lapang dalam melakukan pendampingan bagi petani.

Dalam pelaksanaannya, proses pembelajaran yang disampaikan oleh penyuluh kepada petani pada Project IPDMIP melalui kegiatan Sekolah Lapangan dan berbagai metode penyuluhan lainnya, diantaranya demonstrasi alat, penyuluhan antar desa, pertemuan bulanan, pelatihan, dan lainnya.

Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo, optimistis kegiatan Integrated Participatory Development and Management of Irrigation Project (IPDMIP) berjalan maksimal. Kegiatan itu juga diharapkan bermanfaat bagi kepentingan masyarakat perdesaan, produktivitas meningkat, khususnya di daerah irigasi. “Pendapatan petani harus terus naik sehingga kesejahteraan petani juga meningkat,” kata SYL.

Kepala Badan Pengembangan dan Penyuluhan Sumber Daya Manusia Pertanian, Dedi Nursyamsi, menekankan tujuan IPDMIP mendukung program ketahanan pangan nasional. Khususnya program pemerintah di bidang irigasi untuk mencapai keberlanjutan sistem irigasi kewenangan pusat, provinsi maupun kabupaten.

Untuk mewujudkan hal tersebut, BPPSDMP melalui Balai Besar Pelatihan Pertanian (BBPP) Lembang menyelenggarakan Pelatihan Literasi dan Edukasi Keuangan (PLEK) bagi Penyuluh dan Staf Lapang IPDMIP Tingkat Lanjut Angkatan 15 dan 16.

Pelatihan dilaksanakan selama 3 hari mulai 29-31 Juli 2022. Peserta yang mengikuti kegiatan sebanyak 73 orang dari 5 kabupaten yaitu Kabupaten Kuningan, Ciamis, Sukabumi, Pasaman dan Pasaman Barat.

bbpplembang pelatihan PLEK IPDMIP 15-16 1Pembukaan pelatihan, Jumat (29/07/2022) oleh Kepala Balai. “Setiap insan pertanian khususnya penyuluh pertanian harus memiliki misi yang tertanam di diri kita dan menjadi langkah bersama mitra kerja kita memperlancar usahataninya dengan melalukan pendampingan yang kontinu,” jelas Ajat.

Selama berlatih 3 hari, peserta memperoleh materi Kebijakan Program Keuangan Perdesaan IPDMIP, Menabung secara Berkelompok, Penumbuhan dan Pengembangan Kegiatan Simpan Pinjam, Pengelolaan Keuangan Simpan Pinjam dan Pembiayaan Income Generating, serta Pembiayaan Rantai Nilai.

Ahmad Zaeni, perwakilan peserta mengatakan kesannya mengikuti pelatihan, “alhamdulillah kami memperoleh kesempatan untuk bisa belajar dan berlatih di BBPP Lembang, semoga kami bisa berlatih kembali di sini untuk pelatihan lanjutan yang dapat meningkatkan kompetensi kami sebagai pendamping petani di lapangan,” jelasnya.