Pembukaan Pelatihan Kultur Jaringan

bbppl-Kuljar-DepanBBPP Lembang mengadakan Pelatihan Kultur Jaringan bagi Petugas yang akan dilaksanakan selama 10 (sepuluh) hari efektif mulai tanggal 2 – 12 Mei 2010 dan diikuti oleh 30 orang peserta yang berasal dari 10 provinsi di Indonesia.   Pembukaan dilaksanakan pada hari Senin 3 Mei 2010, dibuka secara resmi oleh Kepala BBPP Lembang yang dalam hal ini diwakili oleh Kepala Bagian Umum, Dr. Ir. Surachman Suwardi, MP.

 

bbppl-Kuljar-Pesertabbppl-Kuljar-PeresmianDalam sambutannya, Kepala Bagian Umum menyampaikan bahwa tuntutan zaman sekarang membutuhkan kualifikasi tertentu.  Kultur jaringan merupakan cara memperbanyak sesuatu dengan cara mengisolasinya. Beberapa aspek positif kultur jaringan yaitu bibit yang dihasilkan banyak dan dalam waktu singkat sehingga mengurangi overhead cost, sifat identik dengan induk, dapat diperoleh sifat-sifat yang dikehendaki, metabolik sekunder mudah didapatkan. Sedangkan aspek negatif yaitu bibit yang diperoleh rentan hama penyakit, bibit mahal dan sulit, investasi awal yang tinggi, memerlukan SDM yang handal.

 

Pelatihan Kultur Jaringan bagi Petugas ini sebanyak 80 JP, dengan fasilitator dari Ditjen Hortikultura Kementerian Pertanian, Balai Penelitian Tanaman Tropika serta Widyaiswara BBPP Lembang.