Jelang Idul Fitri 1443 H, Kementan Pantau Ketersediaan 12 Komoditas Pangan Pokok di Pasar Induk Caringin Kota Bandung
Kementerian Pertanian terus berupaya melakukan pengawalan ketersediaan dan kestabilan harga pangan pokok strategis pada bulan suci Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri 1443 H di seluruh kabupaten/kota di 34 provinsi di Indonesia
KOTA BANDUNG. Kementerian Pertanian (Kementan) berupaya memastikan agar kebutuhan pangan di Indonesia terus terpenuhi. Apalagi kebutuhan pangan dasar tidak boleh mengalami kekurangan. Karenanya, Kementan harus memastikan pasokan pangan berjalan dengan baik.
Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (SYL) mengatakan, ketersediaan pangan merupakan hal mutlak yang harus diupayakan Kementan.
“Kita harus menjamin kebutuhan pangan seluruh rakyat Indonesia. Tidak boleh ada satu orang pun yang pangannya tak terpenuhi di negeri ini. Kita punya tanggung jawab besar menjamin hal tersebut,” kata SYL.
Salah satunya seperti yang dilakukan oleh Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian (BPPSDMP) Kementan, Dedi Nursyamsi, Jumat (15/04/2022). Didampingi Kepala Balai Besar Pelatihan Pertanian (BBPP) Lembang, Ajat Jatnika, Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Bandung, Gin Gin Ginanjar, Kabid Ketersediaan dan Distribusi Pangan Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Provinsi Jawa Barat, Lili Iskandar, dan Kabid Distribusi Perdagangan dan Pengawasan Kemetrologian Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kota Bandung, Meiwan Kartiwa, serta Ketua Badan Pengelola Pusat Perdagangan Caringin, Encep dan pemiliknya HD. Sutisno, melakukan kunjungan ke salah satu pasar induk di Kota Bandung, Pasar Induk Caringin.
Kepala BPPSDMP, Dedi Nursyamsi mengatakan, jaminan ketersediaan pangan merupakan salah satu pilar yang amat krusial yang harus menjadi fokus perhatian Kementan. “Ini sejalan dengan tujuan pembangunan pertanian nasional yaitu menyediakan pangan untuk seluruh rakyat, meningkatkan kesejahteraan petani dan menggenjot ekspor,” ungkap Dedi.
Ketersediaan 12 Pangan Pokok Komoditas Strategis di Kota Bandung
“Alhamdulillah setelah kami memantau langsung ke 12 pangan pokok komoditas strategis seperti beras, bawang merah, bawang putih, cabai merah, cabai keriting, telur, daging ayam, daging sapi, jagung, kedelai, ketersediaannya aman”, jelas Dedi.
“Dari sisi harga memang ada fluktuasi namun relatif aman karena masih kurang dari 10%,” lanjut Dedi. Beberapa komoditas seperti cabai keriting mengalami penurunan harga dari saat sebelum Ramadhan, dari 30.000 kini 14.000 karena memang sedang panen raya, harga telur turun 2.000 dari harga sebelum puasa sekarang 20.900.