Menjadi UPT dengan Viewers Terbanyak, Kementan Beri Penghargaan kepada BBPP Lembang
BOGOR. Kementerian Pertanian melalui Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Pertanian (BPPSDMP) memberikan apresiasi dan penghargaan kepada seluruh pelaksana Pelatihan Sejuta Petani dan Penyuluh dan Training of Trainer (ToT), Rabu (30/03/2022).
Dalam sambutannya, Kepala BPPSDMP, Dedi Nursyamsi menyampaikan apresiasinya kepada seluruh UPT dan Pusat Pelatihan Pertanian yang berhasil meng-orkestra semua kegiatan ToT dan pelatihan sejuta petani dan penyuluh, pelatihan smart farming, termasuk kegiatan reguler maksimum sebagai indikasi keberhasilan kinerja semua pelaksana kegiatan.
"Dalam satu kali sudah ada satu juta lebih. Target kita sebenarnya 2,5 juta dalam waktu 5 tahun. Tapi baru dua tahun, sudah terlampaui. Insya Alloh bulan depan akan lebih dari 1.6 juta peserta," ujar Dedi Nursyamsi.
Menurutnya, untuk pelatihan ke depannya, akan terus diperbaiki, dari sisi metodologi, substansi, maupun kurikulum. "Setiap saat kita angkat tema aktual. Kemarin mengenai climate change, ke depan kita genjot smart farming kepada seluruh petani milenial, karena smart farming merupakan solusi atasi climate change," tambah Dedi.
Menteri Pertanian (Mentan), Syahrul Yasin Limpo mengatakan, SDM merupakan faktor pertama dan utama dalam meningkatkan produktivitas dan produksi pertanian. "SDM itu amat penting dalam sektor pertanian untuk terus meningkatkan produktvitas pertanian. Apalagi di era 4.0 saat ini, pertanian kita telah beradaptasi dengan teknologi, SDM merupakan kata kunci utama peningkatan produktivitas pertanian," kata SYL.
Pada kegiatan yang diikuti oleh seluruh Kepala Unit Pelatihan Pertanian Lingkup BPPSDMP Kementerian Pertanian, ketua perhiptani, ketua Forum Komunikasi P4S Nasional, Presiden DPA DPM Nasional, Balai Besar Pelatihan Pertanian (BBPP) Lembang meraih predikat UPT Kementerian Pertanian dengan Viewers terbanyak dan menjadi Koordinator Penyelenggaraan Program Reguler Maksimum. Penghargaan diterima oleh Kepala Balai, Ajat Jatnika, dan diserahkan langsung oleh Kepala BPPSDMP.
“Terimakasih atas penghargaan ini, prestasi ini merupakan hasil kerja keras kita semua dalam menyukseskan Pelatihan Sejuta Petani dan ToT,” ungkap Ajat. Semoga ini menjadi amunisi kita untuk lebih meningkatkan kinerja mencetak SDM pertanian yang profesional, mandiri, berdaya saing dan berjiwa wirausaha,” tegasnya.