Kunjungan Anak-anak Yatim Binaan Salman ITB

bbpplembang-kunjungan-salmanitb1LEMBANG. Minggu (12/02/2017), Balai Besar Pelatihan Pertanian Lembang kedatangan tamu istimewa. Ya, mereka adalah anak-anak yatim usia SD sampai dengan SMA berjumlah 150 orang yang merupakan binaan Salman ITB karena memperoleh beasiswa dari Salman ITB. Kedatangan mereka ke BBPP Lembang khususnya Instalasi Usaha Tani (IUT) merupakan merupakan bagian dari pembinaan Salman ITB karena BBPP Lembang dianggap sebagai lokasi yang tepat untuk mengenalkan dunia pertanian kepada anak-anak.

bbpplembang-kunjungan-salmanitbPeserta kunjungan dibagi menjadi beberapa kelompok untuk secara bergantian melihat sarana prasarana serta bagaimana budidaya tanaman yang ada di IUT BBPP Lembang, yaitu screen house aeroponik dengan tanaman sayuran berdaun, screen house hidroponik dengan tanaman tomat cherry, rumah kompos dengan penjelasan bagaimana proses pembuatan kompos, screen house tanaman krisan, tanaman hias dan model rumah pangan lestari yang ada di BBPP Lembang dengan tujuan bagaimana pekarangan yang biasanya terbatas di perkotaan, tetap dapat dibudidayakan berbagai jenis tanaman. (che)