Outbound BBPP Lembang
Membangun Kebersamaan Menuju Kemajuan Bersama
Sabtu pagi itu (14/7), di halaman Kantor Utama Balai Besai Pelatihan Pertanian (BBPP) Lembang terlihat sekumpulan orang-orang yang mengenakan jaket berwarna abu-abu dipadukan dengan kaos dan topi warna merah yang bertuliskan “Outbound BBPP Lembang”. Ya... mereka adalah para pegawai BBPP Lembang yang akan mengikuti kegiatan Outbound. Terlihat mulai dari petugas Satpam sampai Kepala BBPP Lembang turut berpartisipasi dalam kegiatan ini.
Sebelum melepas peserta Outbound, Kepala BBPP Lembang dalam sambutannya mengharapkan agar kegiatan outbound ini dapat meningkatkan semangat kerja dalam kolektivitas yang kuat sehingga tercapai kinerja yang maksimal. Beliau juga menekankan pentingnya setiap pegawai untuk meningkatkan kompetensi dan profesionalisme. Beliau juga berterima kasih karena hampir seluruh pegawai BBPP Lembang dapat berpartisipasi dalam acara itu.
Tiga Bus yang mengangkut sekitar 120 orang atau 86% dari pegawai BBPP Lembang berjalan menuju kawasan Bumikahyangan Jatinangor, suatu daerah dataran tinggi yang eksotis di kawasan Bandung yang terletak diatas bukit Gunung Manglayang Bandung. Bumikahyangan kental dengan nuansa Alam Pedesaan -back to nature-adventure. Udara sangat dingin, pemandangan luar biasa indah. Perjalanan selama kurang lebih satu jam tiga puluh menit dari Lembang menuju lokasi menjadi sangat menyenangkan.
Dilokasi Service Point
Kegiatan yang mengusung tema “Membangun Kebersamaan Menuju Kemajuan Bersama” ini sampai di lokasi service point Bumikahyangan. Setelah meneriakkan yel..yel.. "BBPP Lembang...Brow", peserta diajak trekking melalui jalan setapak menuju Bumikahyangan, semua barang bawaan diangkut dengan mobil jemputan. Sampai di lokasi Bumikahyangan, peserta disajikan welcome drink dan memulai Outbound big group, ice breaking, freedom zero mind game dilanjutkan team building. Kesemua kegiatan itu bertujuan untuk meningkatkan partisipasi, motivasi dan positive thinking.
Jalan Setapak menuju Bumikahyangan
Welcome Drink Big Group
Freedom zero mind Game Partisipatif Game
Motivasi Game Positive Thinking Game
Team Building Game
Di kawasan berhawa dingin itu, BBPP Lembang untuk pertama kalinya mengadakan kegiatan outbound training untuk seluruh pegawainya. Tujuan utama kegiatan ini adalah melatih para peserta untuk mampu menyesuaikan diri (beradaptasi) dengan perubahan yang ada dengan membentuk sikap professional para peserta yang didasarkan pada perubahan dan perkembangan karakter serta kinerja yang diharapkan akan semakin membaik. Diharapkan juga dapat terbentuk komitmen yang utuh, perilaku yang berkarakter dalam menjalankan tugas, semangat kerja yang meningkat, dan terbangunnya team building yang solid menuju keberhasilan tugas secara kolektif.
Dimalam hari, para peserta melepas sejenak rasa lelah dengan kegiatan hiburan dan perenungan bersama, yang tujuan untuk mempererat keakraban dan kebersamaan yang telah terjalin serta mengevaluasi kegiatan dari mulai keberangkatan sampai hingga sore hari.
Keesokan harinya kegiatan outbound BBPP Lembang dilanjutkan dengan senam pagi dan diakhiri dengan permainan paintball. Bumikahyangan mempunyai lokasi paintball dahsyat ditengah hutan yang memang dirancang khusus secara alami menjadi tempat outbound paintball yang benar benar bernuansa perang, dilengkapi dengan peralatan yang lengkap dan mencukupi, sehingga peserta merasa puas ....
Acara outbond training ini berlangsung sukses dan sangat berkesan bagi seluruh peserta. “Kalau bisa pun … setahun dua kali diadakan”, ujar salah seorang peserta ketika ditanya kesannya setelah mengikuti kegiatan. Memang benar, kegiatan yang dapat memicu motivasi ini selayaknya menjadi kalender tetap di BBPP Lembang. Karena internalisasi nilai-nilai kejujuran, keterbukaan, toleransi, kepekaan yang mendalam, kecerdasan, rasa kebersamaan serta membentuk team building yang kuat harus ada dan senantiasa diperjuangkan. Maju terus BBPP Lembang!!!
NO PAIN NO GAIN ... ALL THE BEGINNING IS DIFFICULT BUT HAPPY TILL THE END