Diklat Kepemimpinan Bagi Petani
Sensus Pertanian 2003 yang secara substantive menyimpulkan bahwa selama kurun waktu 1993 – 2003 di negeri ini terjadi peningkatan jumlah petani gurem yang merupakan cerminan dan menggambarkan wajah kemiskinan, yang kedua bahwa petani tersebut 70% berusia di atas 50 tahun, pendidikan rendah, lahan sempit, akses pasar susah, modal minim dan sejumlah masalah yang lain.
Balai Besar Pelatihan Pertanian (BBPP) Lembang – Jawa Barat sebagai Unit Pelaksana Teknis Badan Pengembangan Sumberdaya Manusia Petanian yang bertanggung jawab kepada kualitas SDM Petani Muda mengadakan kegiatan Pelatihan Kepemimpinan bagi Petani pada wilayah binaan BBPP Lembang pada Tahun 2012 ini.
Diklat Kepemimpinan Bagi Petani ini dilaksanakan di Kampus BBPP Lembang selama 7 hari efektif dimulai tanggal 19 hingga 26 April 2012. Adapun keseluruhan peserta sebanyak 30 orang yang berasal dari Provinsi Jawa Barat, DKI Jakarta, Maluku dan Maluku Utara.