Orientasi Magang Jepang
Watashi wa kimashita, Jepang….!!!!

Dalam salah satu pasal perjanjiannya menyuratkan bahwa Deptan berkewajiban untuk menyelenggarakan pemantapan sebagai pra kondisi sebelum memasuki program magang di negara tujuan, Jepang. Kegiatan Pemantapan kali ini dibagi menjadi 3 angkatan . Angkatan I peserta sejumlah 10 orang pada tanggal 14 – 28 Februari 2009. Angkatan II peserta sejumlah 17 orang pada tanggal 16 – 30 Maret 2009 dan Angkatan III peserta sejumlah 18 orang pada tanggal 23 Maret – 6 April 2009.

Saat ini yang sedang berlangsung yaitu Pemantapan untuk Angkatan I dan telah dibuka secara resmi oleh Kepala BBPP Lembang dan dihadiri oleh Kabid Non Aparatur Pusbanglattan, Kabid Program dan Evaluasi, Kabid Penyelenggaraan Pelatihan serta Koordinator Widyaiswara BBPP Lembang, Presiden IKAMAJA serta Tim Pelatih pada sabtu 14 Februari 2009 pukul 19.30 WIB. Kegiatan yang mereka lakukan selama kurun waktu 2 minggu ini adalah orientasi fisik, mental dan displin, ceramah diskusi dan tanya jawab, pengenalan budaya dan etika pergaulan internasional serta praktek penggunaan bahasa Jepang dengan harapan peserta mampu melaksanakan magang yang diimbangi dengan rasa kebangsaan dan patriotisme yang tinggi.