Penderasan Komunikasi Publik
BOGOR. Selasa (31/01/17), Biro Humas dan Komunikasi Publik Kementerian Pertanian menyelenggarakan Workshop Komunikasi Publik dengan tema “Penderasan Komunikasi Publik”. Arahan Menteri Pertanian, Bapak Andi Amran Sulaiman saat membuka workshop, “Humas berperan penting dalam membuat pemberitaan tentang kebijakan-kebijakan yang dibuat oleh Kementerian Pertanian. Banyak
saluran komunikasi yang dapat dimanfaatkan, baik itu melalui media cetak, televisi, online maupun sosial media. Dengan demikian dibutuhkan Humas yang cerdas, cepat dan tanggap dalam bekerja dalam hal pemberitaan di media”, demikian Pak Menteri sampaikan di hadapan seluruh pejabat Eselon I Lingkup Kementerian Pertanian yang bertanggung jawab dibidang kehumasan beserta Pranata Humas, Calon Pranata Humas dan Pengelola Kehumasan. Acara dilanjutkan dengan penyampaian agenda setting pemberitaan yang dipaparkan oleh para Sesba/Sesdit Lingkup Eselon I Kementerian Pertanian.
Dari agenda setting yang telah disusun oleh masing-masing Eselon I, maka keesokan harinya seluruh Pranata Humas, Calon Pranata Humas dan Pengelola Kehumasan didampingi oleh pejabat yang bertanggung jawab bidang kehumasan masing-masing Eselon I berkumpul, termasuk humas dari Balai Besar Pelatihan Pertanian Lembang pun ikut hadir pada acar tersebut. Setelah mendapat arahan dari Kepala Biro Humas dan Informasi Publik, Bapak Agung Hendriadi, melalui metode Focus Group Discussion (FGD) membagi menjadi 4 kelompok besar bidang hortikultura, tanaman pangan, peternakan dan perkebunan, yang didukung dari sisi SDM pertanian, ketahanan pangan, litbang, karantina, sarana dan prasarana, melakukan finalisasi agenda setting menjadi suatu rencana kerja pemberitaan dengan peran aktif humas di dalamnya dalam melakukan pemberitaan melalui berbagai saluran komunikasi.
Ayooo.. semangaaattt humas Kementan. Tunjukkan warnamu!!! Salam komunikasi.. (che)