Menerapkan Pertanian Akrab Lingkungan Dengan EM 4 Merupakan Teknologi Alternatif Memperbaiki Tanah yang Sakit
Peningkatan produksi produk pertanian, khususnya tanaman pangan salah satunya tanaman padi, untuk target tersedianya 10 juta ton beras merupakan salah satu upaya pemerintah dalam membangun sektor pertanian menuju pertanian yang tangguh dalam arti seutuhnya. Hal ini dikarenakan sektor pertanian memegang peranan yang sangat penting dan sebagai sumber utama kehidupan dan pendapatan masyarakat petani, sebagai penghasil pangan bagi masyarakat, sebagai penghasil bahan mewah dan bahan baku bagi industri pengolahan, sebagai penyedia lapangan kerja dan lapangan usaha bagi masyarakat, sebagai sumber penghasilan devisa negara, sebagai penghasil produk mata dagangan, serta sebagai salah satu unsur pelestarian lingkungan hidup. Kesemuanya itu adalah tidak lain dari upaya mendukung pembangunan berkelanjutan dan berwawasan lingkungan.
Tujuan dan arah penerapan teknologi tepat guna pada daerah pertanian adalah untuk meningkatkan produksi berbagai komoditas pertanian itu sendiri dan meningkatkan pendapatan petani. Penerapan teknik hendaklah ditekankan pada teknologi murah, sederhana, mudah, diaplikasikan oleh petani, bermanfaat bagi petani itu sendiri dalam meningkatkan pendapatan dan taraf hidup, serta tetap berlandaskan pada keseimbangan lingkungan sebagai suatu alternatif eko-teknologi.
Penggunaan Mikro organisme seperti Effektivitas Migro organisme (EM4) atau agrizimba atau menggunakan mikro organisme lokal (MOL), merupakan bahan stater untuk membangun pertanian akrab lingkungan dengan memanfatkan mikro organisme pembusuk yang bermanfaat untuk kesuburan tanah, dengan cara pembuatan kompos pupuk kandang dengan menggunakan EM4 atau sejenisnya, sesuai dengan dosis atau pemakaian yang tepat berdasarkan petunjuk penggunaan. Berdasarkan hal tersebut di atas maka organisme di dalam tanah akan tumbuh subur kembali, sehingga fisik tanah yaitu tektur dan struktur menjadi lebih baik, tanaman akan tumbuh subur, dengan produktifitas yang tinggi.
Manfaat EM4 yang selama ini banyak digunakan di masyarakat tani adalah untuk menjaga dan melestarikan sumber daya alam / Lingkungan Pertanian :
1. Meningkatkan dan menjaga kesuburan / produktivitas tanah.
2. Menguraikan / melarutkan senyawa / unsur terikat di dalam tanah menjadi tersedia bagi tanaman.
3. Meningkatkan dan atau mempertahankan kesehatan tanaman.
4. Mengurangi tingkat pencemaran lingkungan tanah, air dan udara.
5. Menekan proses pencucian unsur penting dalam tanah.
6. Memecah akumulasi senyawa kimia (toksisitas) yang teresidu dalam tanah.
7. Mengurangi penggunaan bahan organik / pupuk organik yang berlebihan.
8. Mengurangi pelepasan gas dan panas pada proses pembusukan bahan organik / limbah organik.
9. Meningkatkan kualitas sumber daya tanah, air dan udara.
10. Menjaga kelangsungan hidup mikroorganisme yang menguntungkan di dalam tanah dan air.
EM4 merupakan kultur campuran dari berbagai mikroorganisme yang menguntungkan bagi pertumbuhan dan produksi tanaman. EM4 adalah suatu teknologi budidaya pertanian untuk meningkatkan kesehatan dan kesuburan tanah serta tanaman. EM4 terdiri dari bakteri penghasil asam laktat, bakteri fotosintetik, aktinomicetes, ragi, jamur dan streptomices. Mikroorganisme yang terkandung didalam EM4 ini secara aktif mengatur mikroorganisme yang terdapat didalam tanah untuk meningkatkan aktivitasnya dan menyuburkan tanah secara sinergisme.
Sumber Pustaka
*Dari berbagai sumber